Hannif Farizha Ghani dan Sarah Dwianti Terpilih dan Dinobatkan sebagai Duta GenRe Barito Utara 2025
Muara Teweh, (METROKALTENG.ID) – Ajang Pemilihan Duta Generasi Berencana (GenRe) Kabupaten Barito Utara Tahun 2025 berlangsung meriah di Aula Disdalduk KB & P3A, Minggu (23/11/2025). Kegiatan diikuti peserta dari berbagai sekolah dan komunitas remaja serta dihadiri para pemerhati pendidikan generasi muda.
Dalam ajang tahunan tersebut, Hannif Farizha Ghani dan Sarah Dwianti resmi dinobatkan sebagai Duta GenRe Barito Utara 2025 setelah melalui penilaian ketat dari tiga dewan juri: Puspo Pristiwantoro, Junnu, SKM, dan Dr. Hj. Sunarty.
Ketua Panitia, James, menyampaikan apresiasi atas dukungan berbagai pihak mulai dari Disdalduk KB & P3A, dewan juri, kepala sekolah hingga pembina PIK-R. Ia menegaskan bahwa kegiatan ini bukan sekadar lomba, tetapi ruang pembelajaran bagi remaja.
Selain gelar utama, panitia juga menetapkan beberapa kategori penghargaan, yakni Duta GenRe Putra & Putri, Runner Up 1 dan 2 Putra & Putri, Duta GenRe Advokasi, dan Duta GenRe Motivator.
Kepala Disdalduk KB & P3A Barito Utara, Silas Patiung, S.Si., Apt, menegaskan bahwa program GenRe berperan penting dalam membentuk karakter remaja di era digital. Ia berharap para Duta GenRe dapat menjadi agen perubahan dan role model edukasi sebaya, khususnya terkait pencegahan pergaulan bebas, narkoba, kekerasan, serta stunting.
“Menjadi Duta GenRe bukan hanya tentang gelar, tetapi tanggung jawab moral untuk memberi contoh baik dan menggerakkan lingkungan sekitar,” ujarnya.
Kegiatan ditutup dengan penyerahan penghargaan dan sesi foto bersama. Para pemenang diharapkan mampu membawa nama Barito Utara hingga ke tingkat provinsi bahkan nasional. (Uzi)



Tinggalkan Balasan